Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2017

Fitoplankton : Si Tulang Punggung Laut

Gambar
Gambar hasil pengamatan fitoplankton secara mikroskopik (Sumber: https://www.sailorsforthesea.org) Fitoplankton adalah tumbuhan yang tersebar secara luas di seluruh dunia dengan jumlah yang banyak. Meskipun memiliki ukuran yang sangat kecil, fitoplankton sangat penting bagi laut dan planet kita.   Deskripsi fitoplankton Fitoplankton adalah tanaman berukuran mikroskopis yang pergerakannya hanya mengikuti arus air. Kebanyakan fitoplankton merupakan organisme unisel dan memproduksi energi kimia dari cahaya yang disebut dengan proses produktivitas primer. Fitoplankton memiliki peran penting dalam siklus nutrien, jaring-jaring makanan dan memiliki kontribusi yang signifikan pada produktifitas primer di sistem akuatik. Fitoplankton berdasarkan pada ukurannya dibagi dalam tiga tipe yaitu: Pikoplankton adalah fitoplankton berukuran 0.2-2 µm Nanoplankton adalah fitoplankton berukura 2.0-20 µm M ikroplankton adalah fitoplankton berukuran 20-200 µm Fitoplankton d